Sebenarnya hidup ini sangatlah perlu dengan yang namanya kebebasan, kata kebebasan sangatlah gampang kita lontarkan dari mulut kita, namun sangat sulit untuk dilakukan, seperti yang dialami oleh teman kita yang namanya Vina, dan dia bertanya "apa arti dari kebebasan itu sebenarnya? Itu adalah benda nyata atau hanya mimpi semata?"
kehidupan Vina sangatlah keras, sampai-sampai Vina pun merasakan bebas itu adalah semu yang selalu melingkari hidupnya. Karena setiap orangtuanya sudah marah, pasti Vina selalu dikunci dikamarnya dan tidak diizinkan makan siang ataupun makan malam. Berarti Vina menganggap kebebasan itu adalah kebohongan yang ada dalam dunia ini, karena tidak pernah ada kebebasan dalam hidupnya. Dia juga menyadarinya kalau hidup ini terlalu sulit untuk mendapatkan kebebasan. Dan sejak saat itu, dia pun tidak mengenal kata kebebasan, dan bertanya pada kita.
Sewaktu Vina masih sekolah, ada seorang cowok keren dan baik yang sekelas dengannya, cowok itu padahal anak baru di sekolah ini, namun dia minta kenalan dengan Vina, baru sekali itulah ada seorang cowok yang minta kenalan dengan Vina, karena Vina tidak pernah ada yang mau berteman dengannya, karena Vina pun tidak pernah ada waktu untuk main-main. Vina hanya mempunyai teman yaitu adik kandungnya sendiri. Cowok yang berkenalan dengan Vina namanya adalah Virgo, sewaktu Virgo berkenalan denganya, hati Vina sangatlah senang. Karena baru berkenalan dengan Virgo, diapun telat pulang ke rumah, dan sewaktu dia pulang. Ibunya langsung memarahi dia, Vina pun beralasan ada tugas tambahan di sekolah. Vina tidak berani jujur dengan ibunya karena keluarga Vina sangatlah keras dan tidak ada rasa sayang dan pengertian sama sekali. Kalau ibunya tahu Vina berkenalan dengan cowok sampai dia bisa telat pulang, ibunya pasti akan marah besar, oleh karena itulah Vina tidak pernah mendapatkan teman sama sekali.
Semenjak dia berkenalan dengan Virgo, Vina pun jatuh hati dengannya, dan Vina juga baru merasakan apa artinya hidup ini, dan apa artinya sebuah kebebasan, setelah hubungan mereka sudah sangat dekat, lalu mereka pun menjalin sebuah kasih dan Vina sangatlah bahagia bisa mendapatkan Virgo. Namun ibu Vina akhirnya tahu tentang semua ini dan ibunya sangat marah dengan Vina karena sudah berani berpacaran dibelakang ibunya, Vina pun dipukul habis-habisan oleh ibunya, tanpa sengaja ibunya memukul kepala Vina sampai Vinapun masuk ke rumah sakit. Vina pun masuk ke ruang darurat karena koma. Dokter pun berkata bahwa yang dialami oleh Vina sekarang adalah gangguan otak akibat pukulan ibunya yang sangat keras dikepalanya. Setelah mendengar itu, ibunya pun langsung histeris, lalu dokter melanjutkan perkataannya "Bu, Vina pun umurnya sudah tidak bisa lama lagi".
Sejak kejadian itu, ibunya sadat bahwa selama ini Vina selalu mendapatkan kesakitan di rumah itu karena ibunya. Namun semenjak ibunya nangis melihatnya begini, Vina pun sadar dari pingsannya, dan dia berkata pada ibunya, "Bu, jangan menangis lagi ya, ibu tidak ada salah sama sekali, yang salah itu Vina yang sudah melanggar peraturan yang ibu buat". Lalu Vina pun tidak sadarkan diri, setelah dicek oleh dokter, rupanya Vina pun sudah tidak bernyawa lagi.
Catatan : Untuk orang tua, jangan terlalu kejam untuk menyiksa anaknya, hidup benar-benar perlu kebebasan walaupun harus dibatasi.
-END-
0 comments:
Post a Comment